Kahminasional.com, Luwu – Presidium Majelis Wilayah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam Sulawesi Selatan (MW KAHMI Sulsel), Muhammad Fauzi, bersilaturahmi dengan Majelis Daerah (MD) KAHMI Luwu, Kamis (3/3).
Dalam kesempatan itu, Fauzi menyatakan, kontribusi KAHMI dalam menyelesaikan permasalahan bangsa hingga hari ini belum dirasakan signifikan. Dia pun meminta KAHMI berperan lebih maksimal.
“KAHMI harus memberikan dampak, bukan hanya sebagai lembaga yang memiliki struktural, tapi harus memiliki peran yang berdampak positif,” ucapnya.
Kemudian, Fauzi berharap, Ketua KAHMI Luwu, Zul Arrahman, menyusun struktural yang ideal, terutama memprioritaskan alumni HMI yang memiliki tanggung jawab.
“Di organisasi tak mesti ada banyak pengurus; biar sedikit yang penting kita memiliki struktur yang ideal, yang mampu memberikan perubahan bagi KAHMI maupun HMI,” katanya.
Anggota Komisi V DPR ini mengingatkan, pertemuan dalam forum-forum kecil tak sekadar silaturahmi fisik, tetapi juga pemikiran sehingga melahirkan ide yang dapat mewujudkan tujuan bersama-sama.
“Teman-teman yang ada di daerah tetap menjalin silaturahmi dengan baik, hubungan secara lahir batin harus tetap dijaga. Sebagai kader, kita masih punya peran penting, baik untuk internal organisasi dan masyarakat,” tuturnya.