in ,

Empat MW Paparkan Kesiapan Jadi Tuan Rumah Munas KAHMI

MW KAHMI Sulteng serahkan proposal kesiapan munas kepada Panitia Munas XI KAHMI di KAHMI Center, Jakarta, pada Jumat (4/2/2022). Foto LMD MN KAHMI/Subhan Saka
MW KAHMI Sulteng serahkan proposal kesiapan munas kepada Panitia Munas XI KAHMI di KAHMI Center, Jakarta, pada Jumat (4/2/2022). Foto LMD MN KAHMI/Subhan Saka

Kahminasional.com, Jakarta – Empat dari enam provinsi telah mengirimkan proposal kesiapan menjadi tuan rumah Musyawarah Nasional (Munas) XI Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) 2022.

Demikian disampaikan Ketua Organizing Committee (OC) Munas XI KAHMI, Sabaruddin, di Jakarta, pada Selasa (8/2).

“Dari enam wilayah yang ditetapkan Steering Committe (SC), hanya empat wilayah yang memasukkan proposal kesiapan untuk pemaparan,” jelasnya.

Baca juga: Bupati-Gubernur Dukung Sulut Jadi Tuan Rumah Munas KAHMI

Keempat Majelis Wilayah (MW) KAHMI yang mengirimkan proposal adalah Sulawesi Utara (Sulut), Jawa Timur (Jatim), Nusa Tenggara Barat (NTB), dan Sulawesi Tengah (Sulteng).

KAHMI Sulteng yang mengantar pertama kali ke kantor Majelis Nasional (MN) KAHMI,” ungkapnya. “Wilayah lainnya mengirim melalui surat elektronik (email).”

Baca Juga :  Ruang Ekonomi KAHMI

Baca juga: KAHMI Sulteng Serahkan Proposal Kesiapan Tuan Rumah Munas 2022

Empat MW KAHMI memaparkan kesiapan sebagai tuan rumah dihadapan SC, yang diketuai Presidium MN KAHMI, Viva Yoga Mauladi, di KAHMI Center, Jakarta, Selasa malam.

SC Munas XI KAHMI pada 21 Januari lalu menetapkan enam daerah sebagai tuan rumah, yaitu Sulteng, Sulut, Jatim, NTB, DIY, dan Lampung.

OC lalu mengirimkan surat kepada keenam kandidat agar membuat proposal kesiapan hingga 5 Februari.

Agenda berikutnya, pada 8-10 Februari, mereka diminta mempresentasikan proposal masing-masing.

Baca juga: KAHMI Kota Malang Perjuangkan Jatim Jadi Tuan Rumah Munas

Sumber : Antara

Fatah S

Berkarier di industri media sejak 2010 dan menjadi penulis buku.