Kahminasional.com, Jakarta – Sekretaris Jenderal (Sekjen) Majelis Nasional (MN) Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) berharap kepada Pengurus Majelis Perwakilan Luar Negeri berperan aktif dalam memajukan hubungan persahabatan antar kedua negara.
Manimbang sapaannya, juga berharap kepada para pengurus KAHMI luar negeri untuk terus meningkatkan kemampuan profesionalnya.
Hal ini penting mengingat KAHMI merupakan kumpulan para profesional, cendekiawan dan pemimpin yang memilki pengalaman manajerial.
Para pengurus agar mengerahkan segenap potensinya untuk bersinergi dengan negara sahabat dimana KAHMI berada.
Hal itu tidak hanya untuk meningkatkan peran kontributif KAHMI pada bangsa, tetapi juga untuk meningkatkan hubungan persahabatan antar negara.
Hal tersebut disampaikan Manimbang saat menerima kunjungan Majelis Perwakilan KAHMI Turki dan Majelis Perwakilan Eropa Raya di KAHMI Center, Senin (18/7/2022).
Fajar Haqi Ismail sebagai Pimpinan Majelis Perwakilan Turki dan Khairul Anam sebagai Pimpinan Majelis Perwakilan Eropa Raya berbincang dengan Sekjen MN KAHMI dan Pengurus KAHMI yang Hadir.
Hadir pada pertemuan silaturahim tersebut Ketua Panitia Musyawarah Nasional (Munas) XI KAHMI, Sabarudin dan Ketua Bidang Kaderisasi MN KAHMI, Zulkifli Ali.
Direktur Lembaga Kajian Strategis MN KAHMI, Luqman Malanuang juga hadir.
Manimbang mengatakan, kehadiran majelis perwakilan luar negri bagi KAHMI sangat penting
Penting dalam membangun sinergitas, memperkuat komunikasi, dan memperlancar arus informasi.
“Tentu saja memberikan daya dorong yang kuat dalam upaya bersama meningkatkan peran kontributif KAHMI dalam pembangunan bangsa, dimanapun kader KAHMI berada,” ujar Manimbang.
Saat ini KAHMI memperkuat komitmen bersama seluruh elemen masyarakat di tanah air.
Selain itu juga meningkatkan kerjasama, komunikasi yang baik dan mendorong serta mendukung langkah langkah yang dilakukan pemerintah.
“(Terutama) dalam pembangunan ekonomi sehingga upaya perbaikan ekonomi pasca Covid-19 secara continue dan berkualitas terus dilakukan,” ucap Manimbang.
KAHMI juga turut mencermati perkembangan politik kawasan, dinamika politik global dan dampaknya kepada tanah air.
Hal ini agar langkah antisipasi dengan proyeksi yang tepat dan mendalam dapat dilakukan.
Dan langkah langkah antisipasi itu dapat dilakukan secara cermat dan tepat.
Manimbang mengharapkan keberadaan Majelis KAHMI di luar negeri terus meningkatkan kapasitas dan kompetensinya.
“Dan (juga) mendorong atensi terhadap kegiatan kaderisasi HMI,” ujar Manimbang.
Manimbang menekankan pentingnya persiapan dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab di organisasi, agar konsolidasi berjalan dgn baik.
Manimbang menjelaskan, Bidang Hubungan Luar Negeri MN KAHMI akan mengadakan rapat kerja (Raker).
Raker yang dilaksanakan sebelum pelaksanaan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) dan Munas KAHMI.
Raker tersebut akan dihadiri oleh Kordinator Presidium (Korpres) MN KAHMI, Sekjen MN KAHMI, dan Bidang Hubungan Luar Negeri.
Raker juga dihadiri oleh para pimpinan majelis perwakilan KAHMI dari beberapa negara yang telah terbentuk dan yang akan segera dilantik.
Majelis perwakilan KAHMI yang sudah terbentuk antara lain Malaysia, Turki, dan Eropa Raya.
Di Iran, Rusia, Amerika Serikat dan Australia juga sudah terbentuk perwakilan KAHMI.