in ,

Dua Kader Perebutkan Kursi KAHMI Paluta-1, Siapa Mereka?

Logo Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI). Istimewa
Logo Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI). Istimewa

Kahminasional.com, Padang Lawas Utara – Musyawarah Daerah (Musda) III Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam Padang Lawas Utara (KAHMI Paluta) akan digelar 20 Maret 2022.

Sebanyak dua alumnus HMI siap bersaing menjadi ketua umum Majelis Daerah (MD) KAHMI Paluta 2022-2027. Mulanya, ada tiga orang yang mendaftar.

“Hanya dua orang yang lolos verifikasi untuk menjadi calon ketua umum,” ucap Ketua Panitia Musda III KAHMI Paluta, Alwi Pohan, pada Kamis (17/3).

Pendaftaran calon ketua umum KAHMI Paluta dibuka pada 13-15 Maret. Dua calon yang lolos verifikasi faktual adalah adalah M. Yusuf Pasaribu (petahana) dan Rosman Siregar.

Sekretaris Panitia Musda, Henrawansyah Harahap, menambahkan, lebih dari 100 orang terdata sebagai peserta. Ini berdasarkan berita acara verifikasi faktual.

Baca Juga :  Bupati Asahan Siap Dikritik KAHMI demi Pembangunan Daerah

“Ada sebanyak 126 orang yang terverifikasi untuk mengikuti Musda III MD KAHMI Paluta,” jelasnya.

Kegiatan diawali dengan musda pendahuluan, yang digelar siang tadi. “Musda selanjutnya … insyaallah, akan kita gelar … di Hotel Sapadia,” tuntas Henrawansyah.

Sumber : Medanmerdeka.com

Fatah S

Berkarier di industri media sejak 2010 dan menjadi penulis buku.