in ,

Pesan Bupati Tanah Laut kepada Pengurus KAHMI

Prosesi pelantikan pengurus MD KAHMI Tanah Laut 2021-2026 di Aula Balairung Tuntung Pandang, Tanah Laut, Kalsel, pada Sabtu (5/2/2022). Dokumentasi Diskominfo Tanah Laut
Prosesi pelantikan pengurus MD KAHMI Tanah Laut 2021-2026 di Aula Balairung Tuntung Pandang, Tanah Laut, Kalsel, pada Sabtu (5/2/2022). Dokumentasi Diskominfo Tanah Laut

Kahminasional.com, Tanah Laut – Bupati Tanah Laut, HM Sukamta, berharap, Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) meningkatkan kerja sama, kebersamaan, dan berinovasi demi kesejahteraan masyarakat.

Demikian disampaikannya di sela-sela pelantikan pengurus Majelis Daerah (MD) KAHMI Tanah Laut di Aula Balairung Tuntung Pandang, Sabtu (5/2) lalu.

“KAHMI Tanah Laut harus memanfaatkan momen ini dengan baik,” ucapnya, yang diwakili Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Tanah Laut, Andris Evony.

“Dan mampu memunculkan inovasi, membangun semangat kebersamaan, serta meningkatkan sinergitas,” sambungnya.

Selain itu, KAHMI Tanah Laut juga diminta berkomitmen dan berperan aktif membantu pemerintah daerah dalam menyukseskan pembangunan.

“KAHMI merupakan organisasi besar yang tentunya mampu membawa keberkahan bagi masyarakat dan pemerintah,” jelasnya.

Baca Juga :  Ariza Mau Munas KAHMI Berikutnya di Sulut, Ini Alasannya

Sementara itu, Ketua KAHMI Tanah Laut, Yudi Rizal, menyatakan, pihaknya mendukung pembangunan di “Bumi Tuntung Pandang”.

Pelantikan pengurus KAHMI Tanah Laut dilakukan Presidium Majelis Wilayah (MW) KAHMI Kalimantan Selatan (Kalsel), Hasan.

Sumber : Antara

Fatah S

Berkarier di industri media sejak 2010 dan menjadi penulis buku.